Tanaman hias tahan panas dan kekeringan umumnya ditanam
untuk menghias kawasan yang sangat sulit air dan beriklim panas.
Sehingga meski tanaman lain sangat rentan layu dan mati, tetapi tanaman
hias tahan panas dan kekeringan ini tetap bisa tumbuh subur. Jadi
keindahan kawasan tersebut masih bisa dinikmati dengan adanya tanaman
hias ini.
Keuntungan inilah yang membuat beberapa tanaman hias tahan panas dan
kekeringan ini banyak diminati. Tentu saja untuk ditanam di pekarangan
rumah maupun taman-taman. Tak terkecuali di Indonesia, meski pun di sini
air tergolong mudah dan cuaca tidak terlalu terik. Beberapa tanaman
hias tahan panas dan kekeringan ini bahkan sering kita jumpai kok.
Mungkin juga kamu menanam salah satunya di rumah. Nah, apa saja ke 15
tanaman hias tahan panas dan kekeringan tersebut?
1. Euphorbia / Euforbia
Euphorbia / Euforbia (wikimedia.org)
Bunga ini merupakan bunga yang tergolong tahan panas. Bahkan harus
memperoleh cahaya matahari yang banyak. Sebab jika tanaman hias ini
tidak terkena matahari cukup, maka warna bunganya tidak akan cerah
maksimal. Bahkan menjadi kusam atau pucat dan daunnya tidak tumbuh
lebar. Karena ciri itulah, tanaman ini termasuk tanaman hias tahan panas
yang sering ditanam di Indonesia.
Selain cantik, perawatannya juga mudah, hanya perlu disiram jika
perlu saja. Nah, kalau kamu orang yang punya sedikit waktu luang, maka
tanaman ini bisa jadi alternatif terbaik sebagai pemanis pekarangan
rumahmu. Oiya, varian warna bunga euforbia ini juga banyak kok. Ada yang
merah, pink, kuning, putih, dan juga oranye.
2. Kaktus
Kaktus hias (myexoticgarden.blogspot.com)
Siapa yang tak kenal tanaman yang satu ini. Tanaman khas padang pasir
ini memiliki ketahanan terhadap panas sangat baik. Buktinya di gurun
pasir yang teriknya luar biasa, kaktus tetap bisa tumbuh dengan
maksimal. Bahkan ada yang sampai besar. Nah, khusus untuk tanaman hias,
biasanya kaktus yang di tanam adalah jenis kaktus bunga. Bentuknya mini
dan di bagian atasnya muncul bunga yang berwarna indah.
Namun beberapa kaktus yag ditanam juga ada yang tidak berbunga tetapi
berduri lunak, kaktus bergerombol atau kaktus pipih. Semua jenis kaktus
tersebut sangat indah jika dijadikan tanaman hias, baik di pekarangan,
halaman, maupun teras rumah. Tenang, kita juga tidak perlu menyiraminya
secara rutin. Seperlunya saja. Karena tanaman ini adalah tanaman hias
taha panas dan kekeringan paling bagus dibanding yang lain.
3. Lili Paris
Lili Paris (tukangtamangrosir.blogspot.com)
Lili paris tergolong tanaman hias yang unik. Karena tanaman hias daun
ini sangat tahan terhadap terik matahari. Padahal kita semua tahu,
umumnya tanman daun sangat rentang layu jika terkena sinar matahari.
Tetapi lili paris ini tidak, justru sebaliknya. Jadi kita pun tidak
perlu khawatir jika telat menyiram tanaman ini setelah berhari-hari di
cuaca panas. Karena lili paris merupakan tanaman hias tahan panas dan
kekeringan kok.
Selain keunikan tahan panas dan kekeringan, lili paris juga termasuk
tanaman hias yang indah. Daunnya kecil memanjang dengan garis putih
disepanjang tepi daunnya. Tanaman hias ini juga termasuk tanaman rimbun,
jadi terlihat cantik jika ditanam berderet sepanjang pagar atau
pekarangan rumah. Namun meski begitu, lili paris ini juga cantik kok
jika ditanam di pot atau divertical garden.
4. Siklok
Siklok (bukalaak.com)
Jangan-jangan nama tanaman hias ini masih asing ditelingamu? Kalau
iya, maka sudah pasti tanaman ini masih belum familiar ditanam. Atau
bisa jadi tahu tanamannya tetapi tidak tahu namannya, atau namanya
berbeda di tempatmu. Tanman siklok sebenarnya mirip dengan tanaman
nanas, bentuknya daun, hanya saja tidak berduri dan daunnya pendek.
Warna daunnya hijau keunguan dan cenderung putih di bagian pangkal
daunnya.
Jadi meski tanaman ini hanya berua daun, tetapi cukup indah. Apalagi
jika ditaruh di teras rumah. Terkesan adem dengan adanya warna hijau
keunguannya. Sehingga tanaman hias taha panas dan kekeringan yang satu
ini sangat cocok di pakai untuk menyambut tamu yang berkunjung ke rumah.
Karena suasana rumah yang sejuk berawal dari hijaunya tanaman di
pekarangan rumah dan keramahan si pemilik rumahnya.
5. Bougevile / Bunga Kertas
Bougenville / Bogenfil (likowizard.blogspot.com)
Bunga kertas / bougenvile ini juga termasuk yang populer di
indonesia. Selain karena tanaman ini tanaman hias tahan panas dan
kekeringan, tanaman ini juga cantik dan warna-warni. Bayangkan saja, ada
setidaknya 5 variasi warna bunga kertas ini, ada merah, oranye,
putih,kuning, ungu dan pink. Semuanya berwarna cerah dan tentunya sedap
dipandang. Jadi bunga ini terlihat mencolok meski dari kejauhan.
Oiya, bagusnya lagi, bougenvile juga bisa dijadikan satu. Maksudnya
satu pokok batang tanaman bisa di sambung dengan cabang batang
bougenvile warna lainnya. Jadi dalam satu tanaman, kita bisa punya 5
warna bunga sekaligus. Sangat cantik bukan? Nah, tunggu apa lagi, segera
saja siapkan spot pekarangan rumah yang mau ditanami bunga ini.
6. Kamboja
Kamboja (rumahku.com)
Kamboja dahulu sering disebut tanaman kuburan, jadi jarang ditanam
oleh orang-orang. Namunseiring berkembangnya zaman, kamboja mulai marak
ditanam dan dibudidayakan. Bukan hanya di desa-desa, bahkan samai ke
perkotaan. Bahkan di Bali, kamboja digunakan sebagai slah satu bunga
wajib dalam upacara dan ibadah agama hindu. Sebagian lagi kamboja
ditanam sebagai taaman hias di tempat wisata dan juag
penginapan-penginapan.
Kamboja sendiri ada dua macam, kamboja berbiji dan tidak berbiji.
Kamboja berbiji pohonnya kecil dan bungannya cenderung merah, putih,
atau kombinasi keduanya. Kalau kamboja tak berbiji umumnya tumbuh besar,
batangnya kokoh, dan bunganya kuning, putih, atau kombinasi keduanya.
Meski ada dua jenis, keduanya sama-sama tanaman his tahan panas dan
kekeringan. Jadi tidak usah khawatir atau bingung merawatnya. Cukup
siram seperlunya saja.
7. Lidah Mertua
Lidah mertua. (xsun-n.deviantart.com)
Nama tanaman hias ini unik dan lucu bukan? Tetapi dibalik nama
tersebut tersiman beberapa keunikan lain. Pertama lidah mertua ini
termasuk tanaman hias tahan panas dan kekeringan, jadi tidak perlu
perawatan yang ribet. Kedua tanaman lidah mertua adalah tanaman yang
mampu menyerap radiasi. Jadi jika kamu bekerja lama didepan komputer,
sebaiknya sediakan tanaman ini di ot kecil dan letakkan di dekat
komputer. Sebab tanamn ini akan menyerap paparan radiasi dari komputer
yang berbahaya.
Ngomong-ngomong, tanaman lidah mertua ini juga ada dua jenis. Lidah
mertua mini dan lidah mertua besar. Bedanya hanya di ukuran tumbuhnya
saja. Kalau variannya ada 3 yang paling populer, yakni lidah mertua
berdaun hijau bergaris tepi kuning, lidah mertua berdaun hijau bergaris
tepi putih, dan lidah buaya hijau corak hitam. Ketiganya sangat cantik
dan tentunya bisa menambah indah pekarangan dan halaman rumah.
8. Lidah Buaya
Lidah Buaya (flickr.com)
Lidah buaya pastinya sangat familiar sekali di kalangan pecinta
tanaman hias. Selain untuk menghias pekarangan, tanaman ini juga
memiliki fungsi herbal. Sehingga lidah buaya termasuk tanaman obat
keluarga (TOGA). Bahkan lidah buaya juga sering dikonsumsi dalam bentuk
nata, puding, jeli, agar-agar maupun minuman berjenis es. Jadi tanaman
hias ini banyak manfaatnya bagi manusia.
Selain manfaatnya banyak, perawatannya juga mudah dan dapat tumbuh di
tanah berjenis apa saja apa lagi tanah gersang yang bersuhu panas.
Sebab tanaman hias berjenis daun ini juga merupakan tanaman hias yang
tahan panas dan kekeringan. Jadi meski pun jarang mendapat air, tetapi
tanaman ini dapat tumbuh subur. Nah, kalau kamu mau menanamnya di rumah,
tidak perlu disiapkan tempat atau tanah khusus. Tinggal tanam saja dan
rawat seperlunya.
9. Palem
Palem (wajibbaca.com)
Tanam palem identik dengan tanaman besar, tinggi, dan mirip seperti
kelapa. Ya, memang benar, tapi ada kok sebagian palem yang tidak tinggi.
Hanya saja mayoritas memang berjenis tinggi besar berbatang kokoh. Jadi
tanaman palem ini cocoknya ditanam di halaman rumah, khususnya rumah
yang berhalaman luas. Karena daunnya yang cuku rimbun dapat menghalagi
cuaca terik dan panas udara masuk ke rumah. Jadi suasana dalam rumah
tidak gerah dan panas.
Kelebiahan lainnya dari tanaman alem adalah tanamannya tidak
bercabang, jadi kita tidak perlu repot memangkasnya seperti tanaman
rimbun lainnya. satu lagi, palem juga merupakan tanaman hias tahan panas
dan kekeringan yang tidak menghasilkan sampah daun yang banyak. Jadi
halaman rumah selalu terlihat bersih tanpa harus menyapunya setiap
waktu. Bahkan tanaman palem merupakan tanaman yang cocok untuk tanaman
hias pohon di jalur hijau atau taman-taman kota.
10. Cemara
Cemara (cemaranatal.blogspot.com)
Cemara bisa dibilang merupakan tanaman pohon yang paling mudah
perawatannya. Bayangkan saja, kita hanya perlu menanamnya saja, tidak
usah dirawat yang bagaimana-bagaimana. Bahkan dibiarkan saja juga akan
tumbuh baik. Bahkan untuk daerah yang terik sekali pun. Sebab cemara
juga tanaman hias tahan panas yang mengalami penguapan paling sedikit
diantara tanaman pohon yang lain. Kenapa? Karena cemara mempunyai daun
jarum dan berdaun jarang, jadi penguapannya cukup sedikit.
Cemara sendiri ada beberapa jenis, ada cemara pohon, cemara mini,
cemara puri, dan lain-lain. Semuanya tie yang sama, hanya beda di ciri
tumbuhnya saja. Khususnya bagian daun dan juga batangnya. Sisanya sama
saja, sama sama tanaman hias yang bagus untuk hiasan di depan rumah.
Baik itu ditanam berderet maupun sendiri.
11. Beringin
Beringin hias / Beringin Bonsai (tatakebun.blogspot.com)
Beringin dikenal sebagai tanaman angker karena mitos yang beredar,
hantu suka tinggal di tanaman ini. Padahal kenyatannya tidak seperti
itu. Faktanya beringin adalah tanaman pohon rimbun yang sangat teduh.
Bahkan fakta lainnya menyatakan bahwa tanaman beringin juga mamu
menyerap polusi udara. Jadi tanaman ini sebenarnya baik ditanam bahkan
di pekaranag atau halaman rumah.
Apalagi jika beringinnya dibentuk sedemikian rupa supaya indah. Tentu
saja sangat memanjakan mata dan menghibur bagi yang memandangnya. Tidak
hanya itu, tanaman hias tahan panas dan kekeringan ini juga sering
dibuat bonsai. Bahkan bonsai dari beringin disebut-sebut sebagai bonsai
yang paling mudah ditanam, dibentuk dan menarik untuk dilihat.
12. Amarilis
Amarilis (sorotjogja.com)
Tanaman amarilis sebenarnya adalah jenis tanaman hias daun. Namun
amarilis juga menghasilkan bunga. Umumnya bunganya berwarna putih,
merah, oranye atau merah gelap. Batang bunganya menjulur panjang dari
pangkal daun. Tanaman ini memiliki keunggulan dengan ketahanannya pada
panas matahari. Bahkan sangat tahan dengan kekeringan cukup tinggi. Jadi
tanaman amarilis ini sangat cocok ditanam di pekarangan rumah,
khususnya di tepat yang sering terena panas.
Amarilis di daerah perkotaan umumnya ditanam di dekat teras, supaya
suasananya terlihat sejuk dan lebih redup. Karena tanaman hias tahan
panas dan kekeringan yang satu ini juga sangat efektif menyerap sinar
matahari. Sehingga udara sejuk dan suasananya tampak teduh. Apalagi saat
siang yang panasnya cukup terik dan menyilaukan. Tanaman iniakan sangat
membantu sekali.
13. Krisan / Krisantinum
Krisan / Krisantimum (berita.suaramerdeka.com)
Bunga krisan ini tergolong bunga yang cantik. Bahkan saat mekar dan
mengeluarkan mahkotanya dengan sempurna. Selain itu, tanaman krisan ini
juga tergolong tanaman herbal. Khususnya untuk herbal dalam, seperti
mengatasi keluhan radang tenggorokan, flu, dan juga panas dalam. Jadi
banyak sekali obat herbal diluaran menggunakan campuran bunga krisan.
Selain itu bunga krisan ternyata juga termasuk tanaman hias tahan
ppanas dan kekeringan lho. Jadi keunggulannya juga bertambah kan. Tentu
saja keunggulan dari segi perawatan yang simpel. Tidak perlu disirm tiap
hari, cukup seperlunya saja. Misalkan kalau memang sudah mulai layu
atau cuaca sedang ektrem saja. Jadi bukankah tidak ada alasan lagi untuk
tidak menenam bunga ini?
14. Impatiens
Impatiens (youtube.com)
Bunga impatiens mungkin masih termasuk asing juga. Padahal tanaman
hias tahan panas dan kekeringan ini banyak kok ditanam di Indonesia.
Bahkan sering kita jumpai di taman-taman kota. Kenapa banyak ditanam di
sana? Ya jelas karena taman kota identik dengan kawasan panas, maka
lebih banyak tanman anti panas yang ditanam di sana, termasuk impatiens.
Imatiens sendiri memiliki ciri tanaman pohon mini bertang sedang,
berdaun kecil, dan berbunga cerah. Variasi warna bunganya ada 3, yakni
oranye, ungu, dan pink. Ketiganya sama-sama cantiknya. Tinggal sesuaikan
saja dengan selera masing-masing. Kalau suka ketiganya, ya tanam saja
ketiganya berelangseling, pasti indah.
15. Dracaena / Dracaena Marginata
Dracaena Marginata (georgeweigel.net)
Dracaena termasuk tanaman hias tahan anas dan kekeringan dari
golongan daun. Mirip dengan lili paris sih, tapi lebih panjang dan
daunnya berenamang lebih kecil. Corak garis ditepiannya juga berwarna
merah. Jadi dari jauh kelihatan cantik dan menyala. Meski berdaun
panjang, namun daunnya tidak melengkung ke bawah. Daunnya mengarah tegak
ke atas.
Dracaena Marginata sendiri tergolong mudah ditanam dan perawatannya
sederhana. Tak perlu tanah da persiapan khusus, jika sudah ada, tanam
saja langsung. Bisa diitanam di lahan terbuka maupun di pot. Bisa juga
ditanam menggantung, tetapi tidak sebagus ketika ditanam berderet di
pekarangan rumah. Karena tanman hias ini akan terlihat cantik jika
bergerombol atau berbaris sepanjang tepian taman.
Belum ada tanggapan untuk "15 Tanaman Hias Tahan Panas dan Kekeringan"
Post a Comment